Install Driver Printer Epson L300,L350,L355 & L120 di Linux Ubuntu

Halo sobat Ternate Linux..  Semoga pada sehat semua ya..
Lama nga nulis nih..  He2..
kesempatan kali ini saya akan bagikan cara install driver printer Epson pada System Operasi Ubuntu. Kali ini si Epson L350 dan L300 yg mendapat kesempatan untuk di uji di Linux Ubuntu 16.04 LTS.
sebenarnya dalam satu driver ini kompatible dengan beberapa printer epson diantaranya

L110 Series, L120 Series, L130 Series, L1300 Series, L132 Series, L1455 Series, L1800 Series, L210 Series, L220 Series, L222 Series, L300 Series, L310 Series, L312 Series, L350 Series, L355 Series, L360 Series, L362 Series, L365 Series, L366 Series, L375 Series, L380 Series, L382 Series, L386 Series, L455 Series, L456 Series, L475 Series, L486 Series, L550 Series, L555 Series


ini hanya sebagian saja ya yang saya tuliskan untuk selengkapnya bisa di lihat pada list setelah tombol dowload di klick

Sebelum melakukan installasi, pastikan dulu Ubuntu kita terhubung dengan internet "untuk mendownload driver printer" tentunya.

1. kita kunjungi dulu nih.. Epson Download drivers and Software
2. Pada halaman ini isikan type printer dan System operasi










3.klick Download, di sarankan memilih yang release date nya terbaru











4.pilih Accept dan silahkan download sesuai arsitektur komputer anda, kebetulan saya menggunakan ubuntu 64 bit, untuk yang 32 bit bisa di sesuaikan














5. sambil menunggu proses downloadnya selesai, kita install dulu nih lsb core
caranya buka terminal dan paste kode berikut
sudo apt-get install lsb
 








6. kembali ke point 4 "lihat hasil download" jika sudah selesai bisa di exsekusi dengan doble klick atau dibuka via ubuntu software center, setelah terbuka klick install







7. yang terakhir tambahkan printer
melalui all setting > printer 
Klick tanda + untuk ADD Printer












Selamat Printer Epson anda sudah bisa di gunakan di Linux Ubuntu
silahkan mengujinya dengan klick pada print Test Page

semoga bermanfaat untuk kita semua

2 komentar: